Kenapa Perlu Paham Bahasa Arab?

KENAPA PERLU PAHAM BAHASA ARAB?

KENAPA PERLU PAHAM BAHASA ARAB?

Berulangkali saya katakan ke mahasiswa yang baru belajar Bahasa Arab bahwa Bahasa Arab adalah bahasa dengan kosakata paling kaya dalam sejarah umat manusia, jumlah kosakatanya mencapai 12,3 juta sebagaimana dikatakan dalam kitab "Al- Mufashal fi Tarikh Al-Arab Qabl Al-Islam".

Di sisi lain Bahasa kita Bahasa Indonesia hanya memiliki kosakata sebanyak 127.000 (di tahun 2018), meskipun terus berkembang kosakatanya tapi demikian juga kosakata bahasa arab.

Artinya perbandingan jumlah kosakata antara Arab dan Indonesia kira-kira 100 banding 1, di mana bahasa Indonesia hanya 1 persennya.

Maka adalah suatu keniscayaan bahwa suatu teks berbahasa arab akan mengalami degradasi makna saat diterjemahkan ke bahasa Indonesia, hal ini bukan karena ketidakmampuan penterjemah tapi karena memang ada banyak kata dalam bahasa arab yang tidak memiliki padanannya di bahasa Indonesia.

Inilah kemudian alasannya seorang penyelam khazanah syariat islam apalagi bagi Ahli Agamanya (Mufti) wajib hukumnya menguasai bahasa arab agar dapat memahami makna yang disampaikan dalam teks-teks primer sumber agama islam secara lebih komprehensif dan tidak hanya memahaminya dengan makna "kurang sempurna" lewat terjemahan karena makna itu telah terdegradasi lewat proses penterjemahan.

Para mahasiswa saya yang memang otak dan akalnya masih nyambung dengan kesadaran diri tentu dengan mudah menerima logika sederhana nan amat terang ini, tapi komentator di bawah ini nampaknya tidak.

Wallahu'alam.

Sumber FB Ustadz : Muhammad Salim Kholili

©Terima kasih telah membaca kajian ulama ahlussunnah dengan judul "Kenapa Perlu Paham Bahasa Arab? - Kajian Ulama". Semoga Allah senantiasa memberikan Ilmu, Taufiq dan Hidayah-Nya untuk kita semua. aamiin. by Kajian Ulama Aswaja ®