Jangan Pernah Putus Asa Dari Rahmat Allah

Jangan Pernah Putus Asa Dari Rahmat Allah

JANGAN PERNAH PUTUS ASA DARI RAHMAT ALLAH

Tidak selamanya apa yang kita ingin segera terwujudkan, dan kejadian apa yang kita hindari tidak terjadi pada kita. Namun yang perlu kita ketahui bahwa 

و عسى أَنْ تَكْرَهُوا شَيْئًا وهُوَ خَيْرٌ لكَمْ وَعَسى أَنْ تُحِبُّوْا شَيْئا وهو شرٌّ لكم واللهُ يعلمُ وأَنْتُمْ لا تَعْلمُوْنَ

“Bisa jadi kamu membenci sesuatu, padahal ia amat baik bagimu, dan bisa jadi kamu menyukai sesuatu, padahal ia amat buruk bagimu. Allah mengetahui, sedang kamu tidak mengetahui.”(QS. Al Baqarah: 216)

Maka Salah satu cara untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah swt adalah dengan cara tidak pernah putus asa dari rahmat dan karunia-Nya. Orang yang tidak putus asa, akan terus berusaha untuk selalu mendapatkan rahmat tersebut, sehingga akan semangat dalam menjalankan semua kewajiban, semangat dalam melakukan kebaikan, dan semangat dalam memenuhi semua tanggung jawabnya. Ia akan berada pada jalan yang benar sesuai dengan hidayah dari-Nya.

Orang-orang yang selalu berusaha untuk selalu berada di jalan yang benar akan Allah berikan petunjuk kepadanya agar selalu istiqamah di jalan tersebut. Hal ini sebagaimana yang telah dijanjikan oleh Allah dalam Al-Qur’an, yaitu:

وَالَّذِينَ جَاهَدُوا فِينَا لَنَهْدِيَنَّهُمْ سُبُلَنَا وَإِنَّ اللَّهَ لَمَعَ الْمُحْسِنِينَ

Artinya, “Dan orang-orang yang berjihad untuk (mencari keridhaan) Kami, Kami akan tunjukkan kepada mereka jalan-jalan Kami. Dan sungguh, Allah beserta orang-orang yang berbuat baik.” (QS Al-‘Ankabut [29]: 69).

Pada ayat ini, Allah swt berjanji kepada kita semua, dan janji Allah itu pasti nyata adanya, bahwa Allah akan tunjukkan jalan yang benar kepada orang-orang yang bersungguh-sungguh berusaha untuk istiqamah berada pada jalan-Nya, yaitu jalan kebenaran, jalan keimanan dan ketakwaan, tak peduli seperti apapun orang tersebut.

Orang-orang yang selalu berusaha untuk istiqamah di jalan ketaatan dan kebaikan, maka akan Allah akan memberikan pahala kepadanya, dan akan ditunjukkan kepadanya jalan menuju surga. Karena itu, tidak ada alasan bagi semua manusia untuk berputus asa dari rahmat-Nya, karena Allah tidak pernah menutup rahmat tersebut dari hamba-hamba-Nya. Rahmat-Nya terbuka sangat lebar bagi siapa saja yang mau menuju-Nya.

Saudaraku yang dirahmati Allah

Allah swt juga melarang kita semua putus asa dari rahmat dan ampunan-Nya. Allah adalah Zat Yang Maha Pengampun. Segala dosa dan masa lalu kelam yang dialami oleh seorang hamba masih bisa diampuni oleh-Nya, sebab sebesar apapun dosa setiap manusia, ampunan dan rahmat dari Allah tetap lebih besar darinya. Oleh karena itu Allah swt berfirman dalam Al-Qur’an:

قُلْ يَا عِبَادِيَ الَّذِينَ أَسْرَفُوا عَلَى أَنْفُسِهِمْ لا تَقْنَطُوا مِنْ رَحْمَةِ اللَّهِ إِنَّ اللَّهَ يَغْفِرُ الذُّنُوبَ جَمِيعاً

Artinya, “Katakanlah, ‘Wahai hamba-hamba-Ku yang melampaui batas terhadap diri mereka sendiri! Janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah. Sesungguhnya Allah mengampuni dosa-dosa semuanya. Sungguh, Dialah Yang Maha Pengampun, Maha Penyayang.” (QS Az-Zumar, [39]: 53).

Menurut Imam Fakhruddin ar-Razi dalam kitab Tafsir Mafatihul Ghaib, ayat ini merupakan kabar gembira bagi kita semua yang pernah memiliki masa lalu yang kelam, jauh dari kebenaran dan ketaatan, bahwa tidak ada dosa apa pun yang tidak diampuni oleh Allah. Allah Maha Pengampun dan akan mengampuni semua dosa-dosa hamba-hamba-Nya tanpa terkecuali.

Karena itu, sudah saatnya kita semua kembali kepada Allah. Segala dosa dan kemaksiatan yang pernah kita lakukan masih memiliki harapan agar diampuni oleh-Nya. Mari kita jemput ampunan dan rahmat-Nya yang sangat luas itu dengan bertobat dan menyesalinya. Jangan sampai pintu rahmat yang terbuka lebar itu tertutup sementara kita masih saja belum bertobat. Tak perlu putus asa disebabkan khawatir tidak diampuni oleh-Nya, karena putus asa merupakan ciri-ciri orang yang tersesat, sebagaimana firman-Nya dalam Al-Qur’an, yaitu:

وَمَن يَقْنَطُ مِن رَّحْمَةِ رَبِّهِ إِلاَّ الضَّآلُّونَ

Artinya, “Tidak ada yang berputus asa dari rahmat Tuhannya, kecuali orang yang sesat.” (QS Al-Hijr [15]: 56).

Saudaraku yang dirahmati Allah

Itulah pentingnya bagi kita semua untuk tidak pernah putus asa dari rahmat dan ampunan-Nya. Mari kita terus istiqamah berusaha dan berupaya selalu dalam jalan ketaatan dan kebenaran, hingga kita temukan petunjuk dari Allah. Jangan pernah putus asa dari rahmat dan ampunan-Nya, karena orang yang putus asa hanyalah mereka yang tersesat.

Demikian renungan kita bersama tentang larangan berputus asa dari rahmat Allah. Semoga bisa membawa manfaat dan keberkahan bagi kita semua. Semoga kita digolongkan sebagai hamba yang istiqamah dalam menjalankan semua perintah dan menjauhi larangan-Nya dan tak kenal putus asa. Aamin ya Rabbal Aalamin….

Sumber FB Ustadz : Alhabib Quraisy Baharun

©Terima kasih telah membaca kajian ulama ahlussunnah dengan judul "Jangan Pernah Putus Asa Dari Rahmat Allah - Kajian Ulama". Semoga Allah senantiasa memberikan Ilmu, Taufiq dan Hidayah-Nya untuk kita semua. aamiin. by Kajian Ulama Aswaja ®