Adakah yang sudah siap dengan maut?
Sebagai orang yang beriman kita harus siap dalam setiap waktu, karena tidak ada satu orang pun yang tahu kapan dia akan bertemu dengan maut nya.
Sehingga kita pun perlu bersiap diri dengan memperbanyak amal kebaikan dan juga ibadah yang maksimal, agar kita tidak menjadi orang-orang yang rugi di kemudian hari.
Dan salah satu hal yang dapat kita amalkan adalah seperti amalan di atas.
Semoga kita bisa termasuk orang-orang yang diterima dengan baik oleh Alloh, serta menjadi orang yang bahagia dan beruntung karena mendapatkan Syurga-Nya Alloh Subhanahu Wa Ta'ala.
Amalan Agar Ditolong Ketika Maut Tiba
1. Mencintai Masjid
Masjid adalah rumah Allah yang ada di bumi. Tidak ada tempat yang yang dicintai Allah di bumi selain masjid. Pertolongan Allah akan datang kepada siapapun yang gemar memakmurkan masjid.
2. Shalat Tahajud
Sepertiga malam terakhir adalah waktu yang sangat dicintai Allah. Dalam sebuah hadits disebutkan bahwa pada waktu tersebut Allah Azza wa Jalla "turun" ke langit dunia dan mengabulkan setiap doa yang dipanjatkan hamba-hamba-Nya.
3. Sedekah.
Amalan ini sungguh luar biasa. Dengan bersedekah, rezeki akan tambah melimpah dan berkah, urusan menjadi mudah, kita pun akan terhindar dari musibah, azab kubur, dan siksa Jahanam.
4. Membantu orang yang lagi kesusahan.
Sesungguhnya Allah Azza wa Jalla akan menolong orang-orang yang gemar menolong saudaranya.
5. Banyak bersholawat kepada Rasulullah.
Beliau adalah manusia yang paling dicintai Allah. Maka cinta Allah akan kita dapatkan saat kita mencintai hamba yang paling dicintai-Nya.
#aagym #amalan #maut #interaksi #hijrah #islam
Sumber FB Ustadz : KH. Abdullah Gymnastiar